Surrey, Inggris, 27 Februari 2016 – Sambut musim balap Formula 1 2017, tim balap McLaren Honda meluncurkan mobil balap terbaru mereka yang diberi nama MCL32. Mobil McLaren Honda MCL32 menggunakan mesin (power unit) Honda V6 bertenaga 1.6 liter dengan kode mesin RA617H. Mesin (power unit) ini dilengkapi dengan turbocharger, serta teknologi kinetic and thermal energy recovery systems (ERS-K) sesuai dengan regulasi balap dari FIA.
Tim McLaren Honda menggunakan desain livery yang baru pada musim balap F1 2017 yaitu menggunakan paduan warna oranye dan hitam serta sedikit sentuhan warna putih. Sementara untuk kode sasis yang digunakan juga benar-benar baru karena tidak melanjutkan tradisi MP4 seperti tahun-tahun sebelumnya.
Tim McLaren Honda mempunyai susunan pembalap baru yaitu Fernando Alonso dan Stoffel Vandoorne sebagai pembalap utama untuk musim balap F1 2017 ini. Fernando Alonso menjalani musim ketiganya bersama tim McLaren Honda sementara Stoffel Vandoorne akan menjalani musim balap F1 perdananya secara penuh setelah pada musim lalu turun di GP Bahrain 2016 menggantikan Fernando Alonso yang cedera kemudian Stoffel berhasil finis ke-10 dan mempersembahkan point perdana untuk tim McLaren Honda musim lalu.
Adapun Jenson Button masih menjadi bagian dari tim McLaren Honda dimana kini ia berperan sebagai pembalap penguji serta advisor untuk tim. Sementara Nobuhara Matsushita kembali ditunjuk sebagai pembalap penguji. Pembalap muda Lando Norris dipilih tim sebagai bagian dari Young Driver Development Programme.
Jajaran manajemen tim McLaren Honda terdiri dari Zak Brown yang ditunjuk sebagai Chief Executive Officer baru, kemudian Eric Boullier sebagai Racing Director, Yusuke Hasegawa sebagai Senior Managing Officer & Chief Officer of Motorsport Honda R&D Co Ltd, Tim Goss sebagai Chief Technical Director, Peter Prodromou sebagai Chief Engineer serta Matt Norris sebagai Director of Engineering.
Tim McLaren Honda MCL32 akan menjalani tes perdana pada sesi tes pra musim resmi yang akan digelar pada tanggal 27 Februari hingga 2 Maret 2017 di Sirkuit Catalunya, Spanyol. Sesi tes kedua masih diselenggarakan pada tanggal 7 hingga 10 Maret 2017 juga di tempat yang sama. Rangkaian sesi tes pra musim ini adalah bagian dari persiapan tim untuk menghadapi musim balap F1 2017 yang akan dimulai pada tanggal 26 Maret 2017 di Australia.
Tim McLaren Honda menggunakan desain livery yang baru pada musim balap F1 2017 yaitu menggunakan paduan warna oranye dan hitam serta sedikit sentuhan warna putih. Sementara untuk kode sasis yang digunakan juga benar-benar baru karena tidak melanjutkan tradisi MP4 seperti tahun-tahun sebelumnya.
Tim McLaren Honda mempunyai susunan pembalap baru yaitu Fernando Alonso dan Stoffel Vandoorne sebagai pembalap utama untuk musim balap F1 2017 ini. Fernando Alonso menjalani musim ketiganya bersama tim McLaren Honda sementara Stoffel Vandoorne akan menjalani musim balap F1 perdananya secara penuh setelah pada musim lalu turun di GP Bahrain 2016 menggantikan Fernando Alonso yang cedera kemudian Stoffel berhasil finis ke-10 dan mempersembahkan point perdana untuk tim McLaren Honda musim lalu.
Adapun Jenson Button masih menjadi bagian dari tim McLaren Honda dimana kini ia berperan sebagai pembalap penguji serta advisor untuk tim. Sementara Nobuhara Matsushita kembali ditunjuk sebagai pembalap penguji. Pembalap muda Lando Norris dipilih tim sebagai bagian dari Young Driver Development Programme.
Jajaran manajemen tim McLaren Honda terdiri dari Zak Brown yang ditunjuk sebagai Chief Executive Officer baru, kemudian Eric Boullier sebagai Racing Director, Yusuke Hasegawa sebagai Senior Managing Officer & Chief Officer of Motorsport Honda R&D Co Ltd, Tim Goss sebagai Chief Technical Director, Peter Prodromou sebagai Chief Engineer serta Matt Norris sebagai Director of Engineering.
Tim McLaren Honda MCL32 akan menjalani tes perdana pada sesi tes pra musim resmi yang akan digelar pada tanggal 27 Februari hingga 2 Maret 2017 di Sirkuit Catalunya, Spanyol. Sesi tes kedua masih diselenggarakan pada tanggal 7 hingga 10 Maret 2017 juga di tempat yang sama. Rangkaian sesi tes pra musim ini adalah bagian dari persiapan tim untuk menghadapi musim balap F1 2017 yang akan dimulai pada tanggal 26 Maret 2017 di Australia.